
Jakarta Utara, 11 Oktober 2025 — Dalam rangka memperkuat sinergi dan menciptakan situasi keamanan yang kondusif di wilayah Tanjung Priok, dilaksanakan Apel Bersama dan Patroli Gabungan Empat Pilar yang melibatkan unsur Koramil, Polsek, Kecamatan, serta Ormas dan tokoh masyarakat tingkat RT/RW. Kegiatan ini berlangsung di Lapangan Voli A5 Kampung Muara Bahari, RW 07 Kelurahan Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Sabtu malam (11/10/2025).
Apel gabungan dimulai pukul 23.00 WIB, dipimpin oleh Wakapolsek Tanjung Priok AKBP Hariyanto, didampingi oleh Kapten Arh Mukhlisin selaku Ws. Danramil 03/Tanjung Priok Kodim 0502/JU, serta dihadiri oleh Plt. Lurah Tanjung Priok Ibu Frimelda, Kepala Satpol PP Kecamatan, dan perwakilan Ormas, FKDM, LMK, Pokdarkamtibmas, Mitra Jaya, serta tokoh masyarakat setempat.
Kegiatan apel dilanjutkan dengan patroli gabungan ke sejumlah titik rawan, antara lain Kampung Muara Bahari, kawasan Danau Cincin, area Stadion Jakarta International Stadium (JIS), dan Danau Sunter. Patroli ini bertujuan untuk memantau situasi kamtibmas serta mencegah potensi gangguan keamanan, seperti tindak kriminalitas maupun tawuran remaja.
Dalam keterangannya kepada media, Kapten Arh Mukhlisin menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari langkah cegah dini dan antisipasi terhadap potensi gangguan kamtibmas di wilayah Tanjung Priok.
“Melalui apel dan patroli bersama ini, kami ingin memastikan masyarakat merasa aman, nyaman, dan terlindungi. Sinergi empat pilar ini juga menjadi wujud nyata kebersamaan dalam menjaga persatuan dan ketertiban di wilayah Tanjung Priok dan Jakarta Utara,” ujarnya.
Kapten Mukhlisin juga menegaskan bahwa aparat akan menindak tegas setiap bentuk pelanggaran hukum, termasuk aksi tawuran yang melibatkan pelajar. Ia mengingatkan pentingnya peran orang tua dan masyarakat dalam melakukan pengawasan terhadap aktivitas remaja di lingkungan masing-masing.
Selain itu, kegiatan ini juga menjadi tindak lanjut dari instruksi Menteri Dalam Negeri tentang pentingnya mengaktifkan kembali Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) di setiap RT dan RW guna memperkuat keamanan berbasis masyarakat.
Rangkaian kegiatan apel dan patroli gabungan berjalan tertib, aman, dan lancar, mencerminkan soliditas dan kekompakan unsur TNI–Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menjaga keamanan wilayah Jakarta Utara.
